Sabtu, 11 Agustus 2012

Diposting oleh tekhnik komputer

Yamaha Terima Kembali The Doctor

Randy Wirayudha - Okezone
Jum'at, 10 Agustus 2012 16:29 wib
Valentino Rossi saat masih bersama Yamaha (Foto: Reuters)
Valentino Rossi saat masih bersama Yamaha (Foto: Reuters)
GERNO DI LESMO – Tak lama setelah Ducati mengumumkan tidak lagi bersama Valentino Rossi musim depan, tim Yamaha dengan semringah mengkonfirmasi kembalinya The Doctor. Rossi akan kembali bertandem dengan Jorge Lorenzo, musim 2013/2014.

Sejak Juni lalu, tim garpu tala itu memang sudah kembali mengikat Lorenzo hingga akhir musim depan. Sementara Ben Spies sudah dipastikan akan menyingkir setelah beberapa waktu lalu sudah dikonfirmasi.

“Pengumuman itu (dari Ducati) jadi kabar yang luar biasa bagi Yamaha. Juni lalu, kami sudah memperbarui kontrak Jorge Lorenzo dan sekarang, kami bisa mengkonfirmasi kerjasama dengan Valentino Rossi hingga dua tahun ke depan,” beber Lin Jarvis, team principal Yamaha.

“Dengan begitu, kami bisa menyatukan lagi tim ini agar jadi yang terkuat demi target kemenangan dan juga promosi merk-merk dagang Yamaha. Tujuan masa depan kami sudah jelas. Kami akan mengusahakan segalanya demi target-target kami,” lanjutnya, sebagaimana disadur Crash, Jumat (10/8/2012).

Jarvis memimpikan kembali masa-masa keemasan Yamaha di tahun 2008 hingga 2010. Saat itu, Yamaha juga ditunggangi Rossi dan Lorenzo. Bahkan Yamaha menorehkan sukses besar dengan mendulang gelar rider dan manufaktur.

Performa Vale yang anjlok di Ducati sejak tahun lalu, tak menghapus asa Jarvis terhadap Vale di Yamaha. Bagi Jarvis, masalah Vale hanya berkisar masalah mesin yang memang tidak nyetel dengan rider berjuluk The Doctor itu. Sementara Yamaha dengan Vale punya pengalaman manis. Jarvis percaya, skill dan pengalaman matang Vale takkan hilang dan akan mengembalikan kejayaan Yamaha.

“Kami sudah pernah menjalani ‘tim super’ ini bersama di musim 2008, 2009, 2010 dan selama masa itu, kami sukses besar selama tiga tahun berturut-turut mendulang gelar rider dan manufacturer,” sambung Jarvis.

“Saya tak punya keraguan akan pengalaman, pengetahuan, skill dan kecepatan dua juara hebat ini. Rossi dan Lorenzo akan jadi lawan untuk dikalahkan di tiap seri musim depan,” tutupnya.

0 komentar: