Rabu, 03 Oktober 2012

Diposting oleh tekhnik komputer


Jelang Montpellier vs Arsenal

Laga Emosional Giroud

Auzan Julikar Sutedjo - Okezone
Selasa, 18 September 2012 13:28 wib
Olivier Giroud, masih kesulitan beradaptasi dengan gaya sepakbola Inggris/Getty Images
Olivier Giroud, masih kesulitan beradaptasi dengan gaya sepakbola Inggris/Getty Images
MONTPELLIER – Pelatih Montpellier Rene Girard menegaskan klubnya akan selalu berterima kasih kepada Oliver Giroud atas kontribusinya membawa mereka tampil di Liga Champions musim ini.

Giroud mencetak 25 gol bagi MHSC di Ligue 1 musim lalu dan menjadikannya top skor. Montpellier juga dibawanya menjuarai Liga Prancis untuk pertama kalinya sepanjang sejarah.

Namun, alih-alih bertahan bersama Montpellier, pemain internasional Prancis berusia 25 tahun ini memilih pindah ke Arsenal dengan transfer 12 juta pounds. Giroud paham dirinya mungkin akan menerima sambutan kurang menyenangkan dari tifosi La Paillade, sesuatu yang tidak disetujui Girard.

Girard meminta fans menyambut Giroud dengan hangat dan mengingat hal-hal baik yang telah dilakukan sang striker bagi mereka jelang matchday 1 Liga Champions Grup B menghadapi The Gunners di Stade de la Mosson dinihari nanti.

“Olivier Giroud hanya meninggalkan memori yang bagus di sini. Dia merupakan pemain yang sangat loyal dan melakukan pekerjaannya dengan sangat baik untuk membawa kami meraih titel,” kata Girard seperti dikutip dari Fifa.

“Saya pikir fans akan menerimanya dengan hangat, tapi takkan berlebihan, mungkin hanya sapaan ‘hai’,” ujar Girard.

Hanya saja, Giroud belum tentu diturunkan Arsene Wenger. Dari empat laga, pemain bertinggi 193 cm ini belum mencetak gol, termasuk saat Arsenal menang besar 6-1 atas Southampton.

Diposting oleh tekhnik komputer

The Gunners Tak Bisa Didampingi Wenger

Auzan Julikar Sutedjo - Okezone
Selasa, 18 September 2012 15:36 wib
Arsene Wenger, dipastikan absen dari bench pada tiga laga awal Arsenal di penyisihan grup/Getty Images
Arsene Wenger, dipastikan absen dari bench pada tiga laga awal Arsenal di penyisihan grup/Getty Images
MONTPELLIER – Arsenal dipastikan tak bisa didampingi Arsene Wenger saat bertandang ke markas Montpellier lantaran harus menjalani hukuman tiga pertandingan dari UEFA.

Sanksi tersebut merupakan buntut dari konfrontasi The Professor dengan wasit asal Slovenia Damir Skomina seusai laga leg kedua perempatfinal Liga Champions musim lalu melawan AC Milan di Stadion Emirates.

Dalam laga itu, The Gunners menang 3-0 tapi harus tersingkir gara-gara kalah 0-4 di pertemuan pertama. Selain larangan tiga laga, UEFA juga menghukum Wenger dengan 40 ribu euro.

Posisi Wenger di kandang Montpellier, Stade de la Mosson akan digantikan oleh asisten barunya Steve Bould. Mantan bek The Gunners ini dipercaya mampu memimpin Arsenal dalam musim ke-15-nya berturut-turut di Liga Champions.

Arsenal, satu-satunya Big Four Inggris yang belum pernah memenangi Liga Champions, diyakini takkan banyak terpengaruh oleh absennya Wenger dan siap meneruskan momentum kemenangan 6-1 atas Southampton di Premier League.

“Saya merasa tak berdaya, tapi ketika berada di bench pun perasaan itu terkadang muncul,” kata Wenger.

“Kami telah berbicara soal berbagai kemungkinan, bagaimana bertahan atau menyerang, juga soal pergerakan para pemain. Momen-momen tak terduga mungkin akan muncul, tapi saya tetap yakin karena Bould punya pengalaman,” ujar Wenger.

Dengan demikian, saat menjamu Olympiakos Piraeus dan Schalke 04 di matchday 2 serta 3 Grup B, Arsenal pun masih belum bisa didampingi Wenger.
(auz)

Diposting oleh tekhnik komputer


Jelang Montpellier vs Arsenal

Sambangi Montpellier, Giroud Wajib Waspada!

Rintani Mundari - Okezone
Selasa, 18 September 2012 19:22 wib
Olivier Giroud. (Foto: Reuters)
Olivier Giroud. (Foto: Reuters)
MONTPELLIER – Olivier Giroud untuk pertama kalinya dalam tiga bulan terakhir akan menyambangi Stade de la Mosson, markas Montpellier. Namun kedatangannya Giroud kali ini berstatuskan sebagai lawan dari mantan klubnya.

Montpellier akan menjamu Arsenal untuk menjalani leg pertama babak penyisihan Grup B Liga Champions, Rabu (19/9/2012) dini hari nanti. Tentu kehadiran Giroud ke klub yang telah ia bela selama dua musim akan mendapat sambutan hangat dari mantan rekan-rekan setimnya.

Namun, kapten La Paillade –julukan Montpellier, Yanga-Mbiwa memperingatkan mantan rekannya untuk waspada. Bahkan kapten asal Republik Afrika Tengah itu memastikan bahwa Giroud takkan diberi ruang untuk mencetak gol.

“Ia akan kembali ke sini, kami memperingatkannya bahwa semua takkan berjalan dengan mudah. Ia tidak akan mencetak gol saat melawan kami,” kata Yanga-Mbiwa, seperti dilansir Goal, Selasa (18/9/2012).

Senada dengan sang kapten, winger Montpellier Younes Belhanda juga memastikan bahwa ia atau rekan lainnya akan mematikan pergerakan Giroud yang bergabung ke Emirates pada bursa transfer musim panas kemarin itu.

“Tak ada yang namanya persahabatan di lapangan nanti, semua akan menyenangkan! Mapou (panggilan Yanga-Mbiwa) akan ‘mematikan’ pergerakannya,” tutup Belhanda.

Diposting oleh tekhnik komputer


Arteta: Tidak Panik, Kunci Kemenangan

Rintani Mundari - Okezone
Kamis, 20 September 2012 04:22 wib
Selebrasi Podolski usai mencetak gol penyeimbang pada menit ke-16. (Foto: Reuters)
Selebrasi Podolski usai mencetak gol penyeimbang pada menit ke-16. (Foto: Reuters)
MONTPELLIER – Arsenal memetik kemenangan perdana saat bertamu ke Montpellier pada babak penyisihan Grup B Liga Champions, Rabu (19/9/2012) dini hari kemarin. Meski harus tertinggal satu gol lebih dulu oleh penalti Younes Belhanda, namun tim asuhan Arsene Wenger itu berhasil bangkit dan mengalahkan tuan rumah dengan skor akhir 1-2.

Gol Arsenal tercipta melalui Lukas Podolski pada menit ke-16, disusul oleh Gervinho, dua menit berselang. Berdasarkan hasil tersebut, gelandang The Gunners, Mikel Arteta mengungkapkan bahwa rahasia kemenangan timnya adalah karena tidak bermain santai.

“Kami tahu pertandingan akan berjalan sulit, terlebih Montpellier merupakan juara Ligue 1 Prancis musim lalu. Namun, kami dapat mencetak dua gol brilian, dan mendapatkan hasil terbaik. Mendapatkan tiga angka dari partai away merupakan hal yang penting,” tutur Arteta.

“Anda tidak boleh panik! Kami tahu bahwa dalam 25 menit terakhir Montpellier akan menempatkan beberapa pemain di lini depan, dan menciptakan beberapa masalah. Namun, mereka kehilangan kesempatan pada menit-menit akhir, saya senang dengan hasil ini. Ini awal yang memuaskan,” tutup Arteta, seperti dilansir situs resmi Arsenal.

Kemenangan atas wakil Prancis tersebut menempatkan Arsenal di posisi puncak klasemen sementara Grup B dengan poin tiga. Selanjutnya The Gunners menjamu wakil Yunani, Olympiakos Piraeus, 4 Oktober mendatang.

Diposting oleh tekhnik komputer


Adams: Arsenal Tak Bermental Juara

Rintani Mundari - Okezone
Kamis, 20 September 2012 06:22 wib
Lukas Podolski menyumbang satu gol untuk Arsenal kala menghadapi Montpellier. (Foto: Reuters)
Lukas Podolski menyumbang satu gol untuk Arsenal kala menghadapi Montpellier. (Foto: Reuters)
LONDON – Meski mengawali Liga Champions dengan meraih kemenangan 2-1 atas tuan rumah Montpellier, Rabu (19/9/2012) dini hari kemarin, namun, legenda Arsenal, Tony Adams menyangsikan The Gunners akan mudah melakoni pentas elite antar klub benua biru tersebut.

“Saya tidak berpikir bahwa mereka merupakan tim yang dipersiapkan untuk melakukan apa yang dilakukan Chelsea pada Liga Champions musim lalu, dan saya juga tidak berpikir Arsene Wenger mau melakukannya,” sambung pemain yang memiliki 504 caps bersama The Gunners itu.

Adams bahkan menilai bahwa The Gunners yang ‘hobi’ menjual pemain bintangnya itu takkan mampu menjuarai Liga Champions. Pemain yang semasa kariernya hanya membela The Gunners (1983-2002) itu menilai hal tersebut ditenggarai karena Arsenal tidak memiliki mental juara.

“Menurut saya, permasalahannya selama tujuh musim terakhir adalah karena kerentanan barisan pertahanan sebagai tim. Kiper, empat bek, termasuk gelandang tengah, serta mental tim secara keseluruhan,” tutur Adams.

“Saya berharap mereka dapat mencetak gol, tapi saya rasa mereka tidak dapat memenangi Liga Champions dengan kondisi mental seperti sekarang ini,” tutup Adams, seperti dilansir London Evening Standard.

Diposting oleh tekhnik komputer


Jenkinson Ingin Arsenal Replikasi Sukses Chelsea di LC

Rintani Mundari - Okezone
Selasa, 2 Oktober 2012 18:22 wib
Arsenal. (Foto: Reuters)
Arsenal. (Foto: Reuters)
LONDON – Bek Arsenal Carl Jenkinson berharap timnya dapat mereplikasi sukses Chelsea meraih mahkota Liga Champions musim 2011-12. Ia meyakini bahwa skuad The Gunners mampu bersaing dan meraih supremasi tertinggi antar klub Eropa musim ini.

Tim asuhan Arsene Wenger nyaris merengkuh mahkota bergengsi Liga Champions pada musim 2006 silam. Namun, Meriam London harus mengakui superioritas Barcelona yang pada pertandingan tersebut mencetak dua gol. Sementara Arsenal, hanya mampu melesakkan satu gol melalui bek andal Sol Campbell.

Pencapaian tersebut kemudian dijadikan motivasi bagi pemain internasional Finlandia itu. Ia berambisi untuk dapat membawa Arsenal mengulangi masa indah enam musim silam di Liga Champions musim ini.

“Apabila Chelsea dapat melakukannya, maka kami juga dapat melakukannya. Tak ada satu pun yang dapat menghentikan langkah kami, apapun cara mereka,” kata Jenkinson, seperti dilansir situs resmi Arsenal.

“Kami hanya perlu memastikan bahwa kami dapat tampil semaksimal mungkin pada kompetisi ini, dan saya percaya jika kami menampilkan permainan terbaik maka kami punya kesempatan. Kami hanya perlu meraih kemenangan di semua pertandingan,” sambungnya.

Arsenal meraih poin sempurna kala bertamu ke Stade De La Mosson, Markas Montpellier pada Laga Pembuka Grup B. Mereka mengalahkan tuan rumah dengan skor 2-1, dua pekan lalu. Selanjutnya tim besutan Arsene Wenger itu akan menjamu Olympiakos, Kamis (4/10/2012) dini hari mendatang WIB.

Diposting oleh tekhnik komputer


Liga Champions Grup B

Gervinho Menjadi Tumpuan Lini Depan Arsenal

Aditya Putra - Okezone
Kamis, 4 Oktober 2012 01:47 wib
Gervinho dipercaya sejak menit pertama. (Reuters)
Gervinho dipercaya sejak menit pertama. (Reuters)
LONDON - Arsenal menurunkan kekuatan penuh pada pertandingan Grup B Liga Champions melawan Olympiakos, Kamis (4/10/2012) dini hari WIB. Lukas Podolski dan Alex Oxlade Chamberlain akan mendukung Gervinho yang ditempatkan sebagai ujung tombak.

Vito Mannone kembali menjadi kepercayaan pelatih Arsene Wenger untuk menempati posisi kiper, setelah Wojciech Szczesny masih dibekap cedera. Sementara itu, duet Thomas Vermaelen dan Laurent Koscielny akan menjadi tumpuan di jantung pertahanan Arsenal, dengan dua bek sayap Carl Jenkinson dan Kieran Gibbs.

Pos lini tengah The Gunners diisi oleh Mikel Arteta, Francis Couquelin, dan Santi Cazorla. Kreativitas ketiganya diharapkan bisa membentuk serangan-serangan yang membahayakan pertahanan Olympiakos.

Sementara itu, Olympiakos juga menurunkan beberapa kekuatan terbaik mereka. Kiper Balazs Megyeri menjadi pilihan utama pelatih Leonardo Jardim. Dan, di depannya ada dua bek tengah, Pablo Contreras dan Konstantinos Manolas. Sementara dua posisi bek sayap ditempati oleh Jose Holebas dan Drissa Diakite.

Kemudian, pos gelandang bertahan diisi oleh Dimitrios Siovas dan Giannis Maniatis. Sementara itu, di depan mereka terdapat tiga gelandang sejajar, Leandro Greco, David Fuster, dan Paulo Machado. Dan, posisi ujung tombak pun dipercayakan kepada Konstantinos Mitroglou.

Berikut susunan lengkap pemain kedua tim:
ARSENAL (4-3-2-1): Mannone, Gibbs, Vermaelen, Koscielny, Jenkinson, Arteta, Coquelin, Cazorla, Podolski, Oxlade-Chamberlain, Gervinho
SUBS: Shea, Andre Santos, Giroud, Walcott, Ramsey, Djorou, Arshavin
 
OLYMPIAKOS (4-2-3-1): Megyeri, Contreras, Manolas, Holebas, Diakite, Sioyas, Maniatis, Greco, David Fuster, Paulo Machado, Mitroglou
SUBS: Carroll, Modesto, Ibagaza, Pantelic, Lykogiannis, Diogo, Abdoun

Diposting oleh tekhnik komputer

Babak I: Arsenal vs Olympiakos

Gol Gervinho Dibalas Mitroglou

Aditya Putra - Okezone
Kamis, 4 Oktober 2012 02:40 wib
Carl Jenkinson berebut bola dengan Leandro Greco. (Foto: Reuters)
Carl Jenkinson berebut bola dengan Leandro Greco. (Foto: Reuters)
LONDON - Babak pertama pertandingan Grup B Liga Champions antara Arsenal dan Olympiakos berakhir imbang 1-1. Gol bagi The Gunners diciptakan oleh Gervinho, sementara gol balasan bagi Olympiakos dicetak oleh Konstantinos Mitroglou.

Pada pertandingan yang dilangsungkan di Emirates Stadium, Kamis (4/10/2012) dini hari WIB, kedua tim sebenarnya bermain terbuka dan memainkan tempo cepat. Namun, gol baru bisa diciptakan oleh kedua tim jelang babak pertama usai.

Jalannya pertandingan
Tampil di hadapan puluhan ribu pendukungnya, Arsenal langsung mendominasi penguasaan bola sejak dimulainya laga. Namun, peluang justru didapat Olympiakos terlebih dahulu pada menit ke-5 melalui Mitroglou, yang melakukan tembakan usai memanfaatkan buruknya koordinasi pertahanan Arsenal. Sayang, bola masih bisa membentur Kieran Gibbs.

Pada menit ke-12, Santi Cazorla mendapat peluang melalui sepakannya ke arah gawang Balazs Megyeri. Namun, bola hasil tendangannya bisa diantisipasi dengan baik oleh Megyeri, sehingga belum mampu mengubah kedudukan.

Selanjutnya, kedua tim sili berganti melancarkan serangan. Dan, Olympiakos mendapat peluang bagus pada menit ke-35 melalui Paulo Machado. Setelah berada dalam posisi bagus untuk mencetak gol, Machado menendang bola ke arah gawang Mannone. Namun, bola hasil sepakannya masih melambung.

Pada menit ke-42, Arsenal akhirnya mampu mencetak gol melalui ujung tombak mereka, Gervinho. Bola hasil sepakan kerasnya dari luar kotak penalti tak mampu dihalau Megyeri sehingga berhasil mengoyak jala gawang Olympiakos. Kedudukan berubah, 1-0 untuk Arsenal.

Saat pertandingan memasuki injury time, tepatnya menit ke-46, striker Olympiakos, Mitroglou, yang mendapat umpan dari Leandro Greco, berhasil menanduk bola ke gawang Arsenal tanpa mampu dihalau Mannone. Dan, gol tersebut menjadi penutup babak pertama, yang berkesudahan 1-1.

Susunan pemain:
ARSENAL (4-3-2-1): Mannone, Gibbs, Vermaelen, Koscielny, Jenkinson, Arteta, Coquelin, Cazorla, Podolski, Oxlade-Chamberlain, Gervinho
 
OLYMPIAKOS (4-2-3-1): Megyeri, Contreras, Manolas, Holebas, Diakite, Sioyas, Maniatis, Greco, David Fuster, Paulo Machado, Mitroglou

Diposting oleh tekhnik komputer


Liga Champions Grup B

The Gunners Hantam Olympiakos 3-1

Aditya Putra - Okezone
Kamis, 4 Oktober 2012 03:43 wib
Lukas Podolski bersama rekan-rekannya merayakan gol. (Foto: Reuters)
Lukas Podolski bersama rekan-rekannya merayakan gol. (Foto: Reuters)
LONDON - Arsenal berhasil meraih kemenangan keduanya di ajang Liga Champions, setelah menundukkan Olympiakos 3-1. Setelah sempat ditahan 1-1, Lukas Podolski dan Aaron Ramsey akhirny memastikan kemenangan The Gunners melalui gol yang dicetak di babak kedua.

Pada pertandingan Grup B yang dilangsungkan di Emirates Stadium, Kamis (4/10/2012) dini hari WIB tersebut, kedua tim sama-sama menampilkan permainan terbuka dan menyerang. Gol Arsenal lainnya dicetak oleh Gervinho, sementara gol tim tamu dicetak Konstantinos Mitroglou.

Babak I
Tampil di hadapan puluhan ribu pendukungnya, Arsenal langsung mendominasi penguasaan bola sejak dimulainya laga. Namun, peluang justru didapat Olympiakos terlebih dahulu pada menit ke-5 melalui Mitroglou, yang melakukan tembakan usai memanfaatkan buruknya koordinasi pertahanan Arsenal. Sayang, bola masih bisa membentur Kieran Gibbs.

Pada menit ke-12, Santi Cazorla mendapat peluang melalui sepakannya ke arah gawang Balazs Megyeri. Namun, bola hasil tendangannya bisa diantisipasi dengan baik oleh Megyeri, sehingga belum mampu mengubah kedudukan.

Selanjutnya, kedua tim sili berganti melancarkan serangan. Dan, Olympiakos mendapat peluang bagus pada menit ke-35 melalui Paulo Machado. Setelah berada dalam posisi bagus untuk mencetak gol, Machado menendang bola ke arah gawang Mannone. Namun, bola hasil sepakannya masih melambung.

Pada menit ke-42, Arsenal akhirnya mampu mencetak gol melalui ujung tombak mereka, Gervinho. Bola hasil sepakan kerasnya dari luar kotak penalti tak mampu dihalau Megyeri sehingga berhasil mengoyak jala gawang Olympiakos. Kedudukan berubah, 1-0 untuk Arsenal.

Saat pertandingan memasuki injury time, tepatnya menit ke-46, striker Olympiakos, Mitroglou, yang mendapat umpan dari Leandro Greco, berhasil menanduk bola ke gawang Arsenal tanpa mampu dihalau Mannone. Dan, gol tersebut menjadi penutup babak pertama, yang berkesudahan 1-1.

Babak II
Memasuki paruh kedua, Arsenal meningkatkan intensitas serangan. Hasilnya, baru lima menit laga berjalan, mereka mendapat peluang melalui Cazorla. Namun, bola hasil sepakannya setelah memanfaatkan umpan Gervinho masih melebar dari gawang Olympiakos. Sehingga, kedudukan pun belum berubah.

Saat laga memasuki menit 56, para pendukung Arsenal pun bersorak sorai. Memanfaatkan umpan datar Gervinho, Lukas Podolski berhasil membuat jala gawang Olympiakos bergetar dan mengubah kedudukan sementara. Arsenal unggul 2-1.

Menit ke-74, Arsenal nyaris menyamakan kedudukan. Theo Walcott, yang masuk menggantikan Oxlade Chamberlain mengirim umpan ke dalam kotak penalti Olympiakos. Vermaelen, yang sudah siap menyambut bola dengan kepalanya, ternyata kalah cepat dengan Megyeri. Arsenal pun urung unggul lebih jauh.

Berikutnya, Arsenal semakin rajin membangun serangan dan terus-terusan mengancam gawang Olympiakos. Sebaliknya, tim tamu malah tampak tak berdaya meladeni permainan pasukan The Gunners dan terkurung di pertahanan sendiri.

Pada menit ke-82, Olivier Giroud yang masuk menggantikan Gervinho, nyaris menambah keunggulan Arsenal melalui sepakannya. Namun, bola masih bisa ditangkap oleh Megyeri. Enam menit berselang, Giroud kembali mendapat peluang. Namun, bola hasil tendangannya dari dalam kotak penalti masih mengenai Giannis Maniatis.

Pada injury time, tepatnya menit ke-94, Aaron Ramsey yang masuk menggantikan Podolski melengkapi kemenangan Arsenal menjadi 3-1. Tinggal berhadapan dengan Megyeri, Ramsey kemudian mencetak gol dengan kaki kanannya.

Dan, hingga peluit tanda pertandingan berakhir dibunyikan, skor 3-1 untuk keunggulan Arsenal pun tak berubah. Dengan hasil ini, The Gunners tetap berada di puncak klasemen dengan poin enam. Sementara pada pertandingan Grup B lainnya, Schalke 04 ditahan imbang Montpellier dengan skor akhir 2-2. 

Susunan pemain:
ARSENAL (4-3-2-1): Mannone, Gibbs, Vermaelen, Koscielny, Jenkinson, Arteta, Coquelin, Cazorla, Podolski (Ramsey 80’), Oxlade-Chamberlain (Walcott 71’), Gervinho (Giroud 80’)

OLYMPIAKOS (4-2-3-1): Megyeri, Contreras, Manolas, Holebas, Diakite (Ibagaza 73’), Sioyas, Maniatis, Greco (Abdoun 67’), David Fuster, Paulo Machado (Pantelic 81’), Mitroglou

Diposting oleh tekhnik komputer

Vermaelen: Kemenangan Buat Kami Tambah Pede

Aditya Putra - Okezone
Kamis, 4 Oktober 2012 07:03 wib
Thomas Vermaelen. (Foto: Reuters)
Thomas Vermaelen. (Foto: Reuters)
LONDON - Bek sekaligus kapten Arsenal, Thomas Vermaelen senang dengan kemenangan timnya atas Olympiakos pada laga lanjutan Liga Champions, dini hari tadi. Menurutnya, hasil tersebut membuat The Gunners lebih yakin dalam mengarungi musim ini.

Kemenangan tersebut membuat Arsenal ke puncak klasemen sementara Grup B, dengan raihan poin enam, hasil dari dua kali menang. Pada pertandingan pertama, The Gunners menang atas tuan rumah Montpellier, dengan skor 2-1.

“Saya pikir, (kemenangan) itu memberi kami kepercayaan diri penuh. Kami berhasil mendapat enam poin, dan itu sangatlah penting,” ujar Vermaelen kepada Sky Sports, Kamis (4/10/2012).

“Hal terpenting adalah memenangkan pertandingan Liga Champions di laga kandang. (Sebelumnya), kami menang di pertandingan tandang atas Montpellier, dan kami ingin itu terus berlanjut,” sambung mantan pemain Ajax tersebut.

Selain itu, Vermaelen juga memuji penampilan pencetak gol pembuka Arsenal, Gervinho. Menurutnya, kualitas penyerang asal Pantai Gading itu sebenarnya sudah terlihat sejak awal musim, di mana ia menyarangkan sejumlah gol bagi The Gunners.  

“(Tadi malam), dia tampil dengan sangat baik. Bagi saya, dia juga telah melalui pramusim engan baik. Dia mencetak banyak gol di beberapa pertandingan, karena dia begitu cepat. Saya senang untuknya,” ujar Vermaelan.

Diposting oleh tekhnik komputer



Susunan Pemain Zenit St. Petersburg vs AC Milan

Aditya Putra - Okezone
Rabu, 3 Oktober 2012 22:54 wib
Bojan Krkic menjadi pilihan utama Allegri. (Foto: Reuters)
Bojan Krkic menjadi pilihan utama Allegri. (Foto: Reuters)
ST. PETERSBURG - Menghadapi tim sebesar AC Milan, pada pertandingan Grup C Liga Champions, Rabu (3/10/2012), Zenit St. Petersburg tak mau bermain-main dengan komposisi pemain. Mereka menurunkan seluruh pemain terbaiknya.

Pelatih Luciano Spaletti menurunkan duet Nicolas Lombaerts dan Tomas Hubocan di jantung pertahanan Zenit, dengan dua bek sayap Aleksandr Anyukov dan Domenico Criscito. Keempat bek tersebut berdiri sejajar di depan kiper Vyacheslav Malafeev.

Sementara itu, lini tengah mereka diisi oleh trio Roman Shirokov, Axel Witsel, dan Viktor Faizulin. Ketiganya akan membantu barisan depan yang dihuni Aleksander Kherzakov, Vladimir Bystrov, dan striker berkebangsaan Brasil, Hulk.

Sementara itu, di kubu tim tamu, pelatih Massimiliano Allegri menurunkan duet Christian Zapata dan Daniele Bonera untuk mengisisi posisi bek tengah di depan kiper Christian Abbiati. Sedangkan Ignazio Abate dan Luca Antonini menempati pos bek sayap kanan dan kiri Rossoneri.

Allegri menurunkan dua pemain di pos gelandang bertahan yaitu Nigel de Jong dan Riccardo Montolivo. Lalu, tiga pos gelandang yang berada di depan mereka diisi oleh Urby Emmanuelson, Kevin-Prince Boateng, dan Stephan El Shaarawy. Dan, untuk posisi striker, Allegri lebih memilih menurunkan Bojan Krkic ketimbang Giampaolo Pazzini.

Berikut susunan lengkap kedua tim:
ZENIT ST.PETERSBURG (4-3-3): Malafeev, Anyukov, Lombaerts, Hubocan, Crsicito, Shirokov, Faizulin, Witsel, Kerzhakov, Bystrov, Hulk
SUB: Bruno Alves, Bukharov, Zyryanov, Lukovic, Baburin, Lumb, Kanunnikov
 
AC MILAN (4-2-3-1): Abbiati, Bonera, Zapata, Antonini, Abate, Montolivo, de Jong, Boateng, , El Shaarawy, Emanuelson, Bojan
SUB: Amelia, Mexes, Robinho, Nocerino, Pazzini, Flamini, Yepes

Diposting oleh tekhnik komputer



Allegri: Abbiati Luar Biasa!

Aditya Putra - Okezone
Kamis, 4 Oktober 2012 06:14 wib
Massimiliano Allegri. (Foto: Reuters)
Massimiliano Allegri. (Foto: Reuters)
ST. PETERSBURG - AC Milan meraih kemenangan atas Zenit St. Petersburg pada pertandingan Grup C Liga Champions, dini hari tadi. Pelatih Rossoneri, Massimiliano Allegri mengatakan kalau kemenangan timnya tak terlepas dari penampilan gemilang portiere Christian Abbiati.

Pada laga yang berakhir 3-2 tersebut, Milan memang sempat tertekan oleh serangan-serangan yang dibangun Hulk dkk. Namun, berkat kecekatan Abbiati sepanjang pertandingan, sejumlah peluang emas yang dimiliki para pemain Zenit tidak mampu berubah menjadi gol.

“Abbiati membuat sejumlah penyelamatan hebat, baik di babak pertama maupun babak kedua. Dia merupakan kiper yang luar biasa, yang selama dua tahun saya berada di Milan, dia telah melakukan sejumlah hal hebat,” ujar Allegri, seperti dilansir Football-Italia, Kamis (4/10/2012).

Allegri juga mengatakan kalau kemenangan yang diraih timnya merupakan hasil yang sangat berarti. Maka, ia pun tak lupa memberikan apresiasi bagi para pemainnya yang tak kenal lelah selama pertandingan berlangsung.

“Ini merupakan kemenangan penting. Tapi, saya yakin kalau segala hal tentang tim ini baru akan diputuskan di akhir. Babak pertama, kami sangat bagus, namun kemudian Zenit membuat perubahan taktik yang tidak memungkinkan kami untuk bermain (dengan baik),” ujar Allegri.

“Saya harus mengapreisasi para pemain, karena kami tetap mengincar kemenangan sepanjang pertandingan berlangsung,” sambung pelatih yang telah mempersembahkan satu gelar Scudetto bagi Rossoneri tersebut.

Diposting oleh tekhnik komputer



Jelang Barcelona vs Real Madrid

"Cristiano Lebih Lengkap dari Messi"

abuaiyub - Okezone
Selasa, 2 Oktober 2012 21:30 wib
Lionel Messi di mata Pedja kalah dibandingkan Cristiano Ronaldo/Reuters
Lionel Messi di mata Pedja kalah dibandingkan Cristiano Ronaldo/Reuters
MADRID – Pahlawan kemenangan Real Madrid saat merebut gelar Liga Champions ketujuh pada 1997 lalu, Predrag Mijatovic ikut dalam debat soal siapa yang lebih baik antara Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Namun, mengingat statusnya sebagai mantan pemain dan direktur El Real, jangan harap pandangannya objektif. Los Merengues pastinya dianggap lebih baik dari klub-klub lain.

Benar saja, di mata eks pemain internasional Yugoslavia ini Ronaldo lebih baik dibandingkan Messi. Alasannya sederhana, CR7 lebih komplit dibanding Messiah.

“Mereka pemain yang sangat berbeda. Cara mereka bermain dan bergerak berbeda,” kata Mijatovic seperti dikutip dari surat kabar Rusia Izvestia.

“Tapi, bagi saya Cristiano lebih baik dari Messi. Dia pemain yang lebih lengkap,” ujar Mijatovic.

“Dia juga lebih cepat, lebih eksplosif, menggunakan kedua kakinya, serta bagus dalam sundulan,” sebut Mijatovic.

“Bagi saya, Cristiano tak punya kelemahan. Jika harus memilih, saya akan menjatuhkan pilihan pada Cristiano,” tutur Mijatovic.

Mijatovic yang kini berusia 43 tahun ini juga mengungkapkan bahwa dirinya merupakan penggemar Jose Mourinho. Pedja yakin bersama The Special One, Si Putih akan merebut gelar Liga Champions yang ke-10 alias la decima.

Diposting oleh tekhnik komputer



Kenakan Kostum Ozil, Ramos Bantah Provokasi - Okezone

Rabu, 3 Oktober 2012 04:37 wib
Berbalut keringat, Sergio Ramos terlihat mengenakan kostum no.10 milik Ozil di dalam kostumnya (Foto: Diario Marca)
Berbalut keringat, Sergio Ramos terlihat mengenakan kostum no.10 milik Ozil di dalam kostumnya (Foto: Diario Marca)
MADRID - Hubungan Sergio Ramos dan Jose Mourinho kembali dikabarkan renggang. Pemicunya adalah ulah Ramos yang mengenakan kostum Mesut Ozil.

Ada pemandangan menarik dalam laga Real Madrid kontra Deportivo La Coruna, akhir pekan kemarin. Di babak kedua, Sergio Ramos tertangkap kamera mengenakan dua kostum. Di luar, dia mengenakan kostum nomor 4 miliknya, namun di dalamnya dia mengenakan kostum nomor punggung 10 milik Ozil yang ditarik keluar Mourinho pada babak kedua.

Sontak, aksi Ramos ini mengundang beragam interpretasi. Ada yang mengatakan bahwa aksi yang ditampilkan Ramos ini sebagai bentuk provokasi terhadap sang entrenador. Akhir-akhir ini, keduanya memang santer dikabarkan tidak memiliki hubungan yang harmonis, menyusul keputusan Mou yang tidak memainkan Ramos di laga kontra Manchester City di Liga Champions, beberapa waktu lalu.

Tak ingin spekulasi kian meluas, Ramos buru-buru menjelaskan aksinya tersebut. Mantan bek Sevilla itu mengakui bahwa tujuannya mengenakan kostum Ozil sebagai bentuk dukungannya terhadap playmaker internasional Jerman itu, bukan bentuk provokasi kepada Mourinho. Ramos juga berencana akan memperlihatkan kostum Ozil andai dia mencetak gol. Sayang, rencana Ramos tidak berjalan lancar karena dia tidak menyumbang gol dalam kemenangan 5-1 yang dipetik Los Blancos.

“Saya ingin mengklarifikasi beberapa hal sebelum semuanya makin tak terkendali. Mesut adalah teman baik saya dan saya sudah berjanji kepadanya jika gol pertama yang saya ciptakan di musim ini akan saya dedikasikan untuknya,” tutur Ramos di akun twitternya.

“Saya mengenakan kostumnya pada laga terakhir, karena saya punya perasaan bisa mencetak gol. Hanya itu alasan saya,” tandasnya.

“Hubungan saya Mourinho baik. Saya menghormati penuh keputusannya. Dia adalah pelatih terbaik,” pungkasnya.

Sejauh musim 2012-2013 ini, performa Ozil memang belum sebaik musim lalu. Dan, pekan lalu Mourinho sempat memperingatkan mantan bintang Werder Bremen itu untuk meningkatkan performanya, karena ketatnya persaingan di lini tengah Los Blancos. Di musim ini, Ozil belum mampu mencetak satu pun gol. Dari sembilan laga yang dimainkannya, playmaker 23 tahun ini hanya menyumbangkan satu assist.

Diposting oleh tekhnik komputer




El Shaarawy: Kami Menang dengan Perjuangan

Abuaiyub - Okezone
Kamis, 4 Oktober 2012 06:19 wib
Stephan El Sharaawy (kiri). (Foto: Reuters)
Stephan El Sharaawy (kiri). (Foto: Reuters)
ST. PETERSBURG - AC Milan berhasil membungkus kemenangan 3-2 atas tuan rumah Zenit St. Petersburg, dini hari tadi. Salah satu penyumbang gol Rossoneri, Stephan El Shaarawy mengatakan kalau ia dan rekan-rekannya sangat puas dengan hasil tersebut.

Milan, yang sempat unggul dua gol melalui Urby Emanuelson dan Stephan El Shaarawy, harus rela dibobol dua kali oleh Hulk dan Roman Shirokov. Namun, akhirnya Rossoneri bisa kembali unggul melalui gol bunuh diri pemain bertahan Zenit, Tomas Hubocan.

“Itu merupakan pertandingan yang sulit, dan kami berjuang hingga akhir. Tapi, kami sangat puas dan menikmati kemenangan ini,” ujar El Shaarawy, seperti dilansir Football-Italia, Kamis (4/10/2012).

“Dengan para pemain ada di tim saat ini, kami bisa membuat banyak peluang mencetak gol. Dan inilah mengapa kami memutuskan untuk bermain seperti itu (menyerang),” sambung pemain berdarah Mesir tersebut.

El Shaarawy juga membahas mengenai kelengahan yang sempat dialami timnya. Menurutnya, hal tersebut tak terlepas dari tekanan bertubi-tubi yang dilepaskan Zenit ke lini pertahanan Rossoneri.

“Kami memulai dengan sangat baik, kemudian sedikit kehilangan sedikit intensitas, dan sebagian karena tekanan yang dilakukan oleh Zenit. Tapi, pada akhirnya, kami tidak kehilangan bentuk permainan kami dan menang,” pungkas mantan pemain Genoa tersebut

Diposting oleh tekhnik komputer


Ramos Pilih Blak-Blakkan Daripada Diam

Rintani Mundari - Okezone
Selasa, 2 Oktober 2012 11:04 wib
Sergio Aguero. (Foto: Reuters)
Sergio Aguero. (Foto: Reuters)
MADRID – Jose Mourinho secara mengejutkan tak menyertakan bek tangguh, Sergio Ramos saat mengalahkan Manchester City 3-2, pada babak penyisihan Grup D Liga Champions, tengah pekan lalu. Mou lebih memercayakan bek minim pengalaman Raphael Varane di sektor pertahanan Madrid.

Tersiar kabar bahwa tidak diturunkannya Ramos yang telah membela Madrid selama tujuh musim itu tak lain karena bentuk hukuman yang diberikan sang pelatih kepadanya. Namun, kabar lain menyebutkan bahwa hubungannya dengan sang pelatih saat itu sedang tidak harmonis.

“Saya di sini bukan untuk berdebat dengan pelatih. Kritik serta pujian takkan memberikan pengaruh dan menurunkan mentalitas saya,” kata Ramos, seperti dilansir Football Espana.

“Saya akan mempertahankan pendapat dan prinsip saya hingga akhir, dan apabila ada sesuatu yang tidak saya sukai, saya akan menyampaikannya. Jadi mengapa saya harus diam?” sambung bek berusia 26 tahun itu.

Meski diisukan akan meninggalkan klub ibukota itu, namun tampaknya nama Los Blancos telah melekat dalam diri mantan pemain Sevilla itu. Hal tersebut terbukti dari statement Ramos yang menyatakan bahwa ia akan tetap setia di Bernabeu.

“Saya memang tidak memiliki pengalaman sebanyak Luis Aragones. Namun, seperti yang ia katakan bahwa saya sudah memiliki pengalaman. Tak ada seorang pun yang dapat mempertanyakan kontribusi dan loyalitas saya terhadap klub ini,” tutupnya.

Diposting oleh tekhnik komputer



Dua Assist Messi Jaga Kesempurnaan Barca

Achmad Firdaus - Okezone
Rabu, 3 Oktober 2012 03:34 wib
Fabregas usai membobol gawang Benfica (Foto: Reuters)
Fabregas usai membobol gawang Benfica (Foto: Reuters)
LISBON - Barcelona terus melanjutkan kesempurnaan mereka di musim ini. Kemenangan kedelapan di musim ini pun ditorehkan usai membungkam tuan rumah Benfica dengan skor 2-0.

Messi turut berandil dalam kemenangan ini. Megabintang Argentina ini memberikan dua assist yang sukses dikonversi menjadi gol oleh Alexis Sanchez dan Cesc Fabregas. Kemenangan ini sekaligus menjaga rekor 100 persen kemenangan Barca di delapan laga yang mereka mainkan di semua ajang (6 La Liga, 2 Liga Champions).

Laga di Estadio Da Luz, Rabu (3/10/2012) dini hari WIB, langsung berlangsung cepat. Benfica yang diprediksi bakal tampil tertutup justru berani meladeni permainan menyerang dan terbuka Barca.

Di awal laga, skuad The Eagles bahkan mampu memaksa Victor Valdes bekerja keras. Pada menit ketiga, Bruno Cesar melepaskan tembakan keras, namun Valdes masih mampu menepisnya.

Namun, permainan terbuka Benfica justru menjadi sasaran empuk permainan tiki-taka Barca. Di menit keenam, tim asuhan Tito Vilanova sukses membuka keunggulan lewat gol Alexis Sanchez. Winger internasional Chile ini dengan mudah menyontek bola di muka gawang, hasil umpan Lionel Messi di sisi kotak penalti.

Tertinggal, Benfica langsung merespon. Di menit ke-11, Lima berpeluang meenyamakan kedudukan setelah mampu merangsek ke kotak penalti Barca. Sayang, tendangannya masih mampu digagalkan Valdes dengan kakinya.

Barca juga terus menebar ancaman. Pada menit ke-22, Messi nyaris menggandakan keunggulan timnya. Namun, tendangannya menyambut umpan Alexis masih mampu ditepis Artur, kiper Benfica.

Dua menit berselang, giliran Alexis yang punya peluang mencetak gol keduanya. Memanfaatkan umpan jauh, Alexis sukses melepaskan diri dari jebakan offside dan melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti, namun sayang masih melambung.

Memasuki pertengahan laga, pertarungan berlangsung kian menarik. Baik Barca dan Banfica saling menciptakan peluang. Namun hingga babak pertama usai skor 1-0 untuk keunggulan Barca tetap bertahan.

Memasuki interval kedua laga, Benfica terus menebar ancaman lewat serangan balik, sementara Barca masih memegang penuh kendali permainan.

Barca akhirnya menambah keunggulannya pada menit ke-55. Cesc Fabregas mencatatakan namanya di papan skor usai tendangannya meneruskan umpan Messi gagal diantisipasi Artur. Barca 2, Benfica 0.

Tertinggal dua gol, Benfica tak menyerah. Eduardo Salvio mencoba peruntungannya lewat tendangan melengkung dari luar kotak penalti. Namun, Valdes tampil brilian pada pertandingan kali ini, dan menepis tndangan Slvio.

Pelatih Jorge Jesus yang tak ingin kehilangan malu di hadapan publiknya, memasukkan Pablo Aimar untuk menambah daya dobrak The Eagles. Pengalaman Aimar selama merumput bersama Valencia diharapkan mampu membantu tim membongkar rapatnya pertahanan Barca.

Di tengah saling serang antara kedua kubu, Barca harus kehilangan Carles Puyol.Bukan karena karu merah, namun karena cedera. Puyol yang baru comeback, harus keluar lapangan dengan memegang tangan kirinya, akibat salah mendarat usai berduel udara. Puyol pun terancam absen pada laga El Clasico, akhir pekan ini.

Puyol keluar, Vilanova memasukkan Alex Song untuk mengisi pos di jantung pertahanan. Tak lama berselang, David Villa masuk menggantikan Pedro Rodriguez.

Memasuki 10 menit terakhir laga, Benfica masih terus memberikan perlawanan sengit. Tekanan demi tekanan coba dilakukan Benfica ditengah penguasaan bola yang dominan dari Barca.

Dua menit memasuki akhir waktu normal, Barca harus bnermain dengan 10 pemain menyusul kartu merah yang diterima Busquets. Kartu merah diberikan wasit usai gelandang internasional Spanyol tersebut akibat melanggar Maxi Pereira.

Unggul dalam jumlah pemain, Benfica kian menggencarkan tekanannya. Namun, kurangnya waktu membuat skuad The Eagles gagal mencetak gol dan harus menerima kekalahan 0-2.

Dengan hasil ini, Barca sukses menyalip Celtic yang sebelumnya menundukkan Spartak Moskow 3-2. Barca memuncaki klasemen sementara Grup G dengan raihan sempurna, enam poin dari dua laga atau unggul dua angka dari Celtic di tempat kedua. Sementara Benfica berada di urutan tiga dengan satu poin, diikuti Spartak di dasar klasemen dengan nir-poin.

Susunan Pemain:
Benfica (4-3-3):
Artur; Maxi Pereira, Garay, Jardel, Melgarejo; Bruno Cesar/Carlos Martin (46'), Matic, Perez/Aimar (60'); Salvio, Lima, Gaitan/Nolito (75').

Barcelona (4-3-3): Valdes; Alves, Puyol/Song (78'), Mascherano, Alba; Xavi, Busquets (kartu merah 88'), Cesc/Iniesta (73'); Pedro/Villa (82'), Messi, Alexis.

Diposting oleh tekhnik komputer


Mourinho: Mengapa Orang-orang Mengganggu Anakku?

abuaiyub15oktober2012
Selasa, 2 Oktober 2012 05:21 wib
Jose Jr, saat ikut menyaksikan Mou melatih Madrid (Foto:Tumblr)
Jose Jr, saat ikut menyaksikan Mou melatih Madrid (Foto:Tumblr)
MADRID - Menjadi pelatih arogan yang kerap membuat kontroversi, Jose Mourinho kerap mendapat perlakuan tidak mengenakkan. Namun, yang membuat pelatih Real Madrid ini kesal adalah sikap masyarakat kepada anaknya.

Mourinho kerap menjadi musuh publik di setiap klub yang dilatihnya. Hal ini dikarenakan sifat sang entrenador Real Madrid yang kerap melontarkan komentar pedas baik kepada perangkat pertandingan tim yang menjadi lawannya. Di Spanyol, rival abadi Madrid, Barcelona menjadi musuhnya.

Mourinho kerap mendapat cibiran tiap kali kedua tim bertemu, atau saat menjalani kehidupan sosialnya. Namun, yang disesalinya adalah, perlakuan tidak mengenakkan tersebut juga menimpa anaknya, Matilde dan Jose Jr yang kini bermain untuk tim junior El Real.

“Saya benci kehidupan sosial saya,” tutur Mou dikutip CNN. “Saya kesal tidak menjadi ayah normal yang bisa menemani anaknya bermain sepakbola dan menyaksikan secara normal dengan 20 ayah lainnya,” sambungnya mengomentari perlakuan yang didapatnya saat menyaksikan putranya bermain.

“Orang-orang datang untuk berfoto dan meminta tanda tangan. Ada juga yang datang lalu mengintimidasi saya, mereka bahkan berada di belakang gawang untuk mengganggu seorang bocah 12 tahun (Jose Jr),” keluhnya dikutip Goal.

Seperti diketahui, saat ini Jose bermain di Canillas –salah satu klub junior Real Madrid. Dalam klub yang juga diperkuat putra Zinedine Zidane dan Ronaldo Luiz Nazario de Lima ini, Jose bermain di posisi penjaga gawang.

Diposting oleh tekhnik komputer


Mantan Wasit: Gol Khedira Tidak Offside!

Achmad Firdaus - Okezone
Minggu, 22 April 2012 12:36 wib
Sundulan Pepe yang berujung gol Khedira (Foto: Getty Images)
Sundulan Pepe yang berujung gol Khedira (Foto: Getty Images)
BARCELONA – Dalam beberapa duel El Clasico terakhir, sosok wasit selalu dianggap memegang peranan dalam hasil pertandingan. Namun, di laga Barcelona kontra Real Madrid, kali ini, kepemimpinan wasit tanpa cela.

Hal ini disampaikan mantan pelatih La Liga yang kini telah pensiun, Raul Garcia de Loza. Salah satu wasit terbaik La Liga yang bertugas pada era 1984-1994 ini mengaku terkesan dengan penampilan cemerlang Undiano Mallenco dalam memimpin laga El Clasico jilid ke-250, dini hari tadi.

Dalam laga yang berlangsung di Camp Nou, Madrid akhirnya sukses mematahkan dominasi Barca dengan meraih kemenangan 2-1. Akan tetapi, gol pembuka El Real yang dicetak Sami Khedira di babak pertama sempat jadi perdebatan. Salah satunya dari media Katalan, Sport.es.
Gelandang internasional Jerman yang membobol gawang Victor Valdes ini dikabarkan berada dalam posisi offside. Tak hanya itu, ada juga yang menyebut Pepe yang memenangi duel udara dengan Adriano, lalu menyundul bola, telah melakukan pelanggaran terlebih dulu.

Namun, menurut pandangan Garcia, Khedira tidak berada dalam posisi offside. Selain itu, secara keseluruhan, Garcia menilai tak ada keputusan kontroversial yang diambil Mallenco dalam pertandingan kali ini.

“Dalam gol pertama (Madrid), tak ada pelanggaran yang dilakukan Pepe (kepada Adriano). Begitu juga tudingan Khedira dalam posisi offside,” tegas Garcia, dikutip Goal, Minggu (22/4/2012).

“Gol Barcelona (Alexis Sanchez) juga sah dan juga gol Ronaldo. Jadi, tak ada kesalahan yang dibuat wasit,” lanjutnya.

“Undiano Mallenco tampil apik malam ini (dini hari-red). Dia tidak membuat keputusan yang aneh. Di babak kedua, dia memang sempat melakukan sedikit kesalahan dalam memberikan kartu, namun itu tidak signifikan,” imbuhnya.

“Ini merupakan pertandingan dengan tensi tinggi, namun dia (Mallenco) mampu mengontrolnya. Dia pantas mendapat apresiasi (atas kepemimpinannya),” pungkas Garcia.

Terlepas dari kepemimpinan wasit, kemenangan ini sangat penting bagi kubu Madrid. Pasalnya, kemenangan ini membuka lebar peluang Los Blancos untuk mengakhiri kedigdayaan Barca yang menguasai La Liga dalam tiga musim terakhir. Di empat laga tersisa, El Real kini unggul tujuh poin dari Blaugrana.

Diposting oleh tekhnik komputer


Ronaldo Soal Gol Kemenangan & Rekor Madrid

Achmad Firdaus - Okezone
Minggu, 22 April 2012 14:15 wib
Cristiano Ronaldo merayakan gol kemenangan Madrid atas Barcelona (Foto: Getty Images)
Cristiano Ronaldo merayakan gol kemenangan Madrid atas Barcelona (Foto: Getty Images)
BARCELONA - Cristiano Ronaldo tampil sebagai bintang kemenangan Real Madrid atas musuh bebuyutannya, Barcelona, dini hari tadi. Kemenangan ini pun memiliki beberapa arti penting buat El Real.

Madrid akhirnya sukses mengakhiri dominasi Barca dengan meraih kemenangan pertama di Camp Nou sejak 2007 lalu. Ronaldo kembali menjadi pahlawan Madrid. Jika di final Copa del Rey tahun lalu dia mencetak gol semata wayang, maka di pertandingan ini Ronaldo membawa El Real unggul 2-1, setelah sebelumnya bermain sama kuat 1-1.

Kemenangan ini sontak membuat Madrid berada diambang juara La Liga musim ini. Dengan keunggulan yang mencapai tujuh poin, El Real hanya butuh meraih kemenangan di dua laga sisa untuk mengklaim gelar La Liga.

Selain bermakna mendekati gelar juara, kemenangan ini juga menorehkan catatan emas lain, yakni soal rekor gol. Ya, dua gol yang bersarang ke gawang Victor Valdes membawa Madrid mengemas 109 di musim ini. Itu berarti, Madrid besutan Mourinho sukses menjadi tim terganas dalam sejarah La Liga, usai melewati rekor gol terbanyak milik Madrid era John Toshack dengan 107 gol.

Usai pertandingan, Ronaldo langsung memberikan komentarnya soal pencapaian klubnya kali ini. “Kami tampil dengan sangat baik dan saya harus memberikan selamat kepada rekan-rekan, karena mereka tampil fantastis dan pantas meraih sukses ini,” tuturnya dikutip Goal, Minggu (22/4/2012).

“Kami senang bisa meraih kemenangan (di Camp Nou) dan mengalahkan rekor gol di La Liga,” pungkas pemain termahal dunia berjuluk CR7 ini.

Diposting oleh tekhnik komputer


Babak Baru Mind Games Vilanova-Mourinho

Randy Wirayudha - Okezone
Kamis, 3 Mei 2012 22:22 wib
Francesc
Francesc "Tito" Vilanova i Bayo (Foto: Getty Images)
BARCELONA – Saling menyerang secara verbal antara José Mourinho dan Tito Vilanova memang sudah terjadi saat masih menjadi asisten Josep Guardiola di Barcelona. Tapi Vilanova membuka babakan baru perseteruan dengan Entrenador Real Madrid itu dengan status yang berbeda.

Memang, Vilanova baru akan menduduki kursi kepelatihan Los Cules, bulan depan saat kontrak Guardiola kedaluwarsa dan sudah memutuskan tak memperpanjang kontraknya untuk mengasuh Lionel Messi cs.

Tapi sepertinya Vilanova sudah merasa gatal dan mungkin takkan merasa nyaman jika tidak memulai mind games dengan Mourinho sejak dini. Keduanya diketahui terlibat perseteruan setelah Mourinho ‘iseng’ mencubit Vilanova kala terjadi kisruh di tepi lapangan antara kubu Madrid dan Barca, musim dingin 2010 silam.

Vilanova mulai menyerang Mou dengan mengatakan, pembesut nyentrik itu acapkali melontarkan komentara ‘seenak perutnya’. Bahkan Vilanova blak-blakan menyindir Mou sebagai pelatih yang tak pernah membicarakan sepakbola, melainkan permainan kata-kata pedas terhadap kubu Katalan, atau pihak manapun yang dirasa merugikannya.

“Pelatih tidak diperbolehkan berbicara seenaknya tiap pekan dan ketika seseorang menanggapi komentarnya, Mou kembali menimpali tanggapan itu. Pada akhirnya, Mourinho menjadi pelatih sepakbola yang tak pernah membicarakan tentang sepakbola dan kami tidak suka akan perangainya itu,” ucap Vilanova kepada La Vanguardia, Kamis (3/5/2012).

Vilanova juga mengecam bagaimana The Special One menerapkan taktik pragmatis dan cenderung mengemukakan negative football, kala menghadapi tim-tim kuat dan terutama di laga El Clásico kontra Blaugrana.

“Tim yang diracik Mourinho pasti selalu ada enam pemain bertahan di lapangan, yakni empat bek dan dua gelandang bertahan. Kedua lini itu akan bermain ketat di pertahanan. Mereka selalu mengutamakan pemain yang unggul dalam hal fisik,” lanjutnya.

“Sementara empat pemain lain di depan mereka hanya menunggu untuk menyerang balik. Anda tidak bisa mengharapkan tim yang diasuh Mourinho akan menyajikan permainan yang enak ditonton dengan kelengkapan estetika yang benar,” sindir Vilanova lagi.

Diposting oleh tekhnik komputer



Pep: Madrid Tampil Baik di La Liga

Lilies Badriyah Mahmud - Okezone
Jum'at, 4 Mei 2012 11:46 wib
Pep Guardiola.(foto:Daylife)
Pep Guardiola.(foto:Daylife)
MADRID - Real Madrid merebut gelar La Liga musim ini setelah mengalahkan Athletic Bilbao dengan skor 3-0 di San Mames, Kamis (3/5/2012). Madrid mengumpulkan 94 poin dan berjarak tujuh poin dari sang rival, Barcelona.

Pelatih Barcelona Pep Guardiola menilai bahwa Real Madrid memang menampilkan performa terbaik tahun ini. Namun sang pelatih, yang mengajukan pengunduran diri ini, yakin Madrid dapat melanjutkan tradisi kemenangan ini jika mereka bermain dan menerapkan bentuk permainan seperti musim ini.

“Real melakukan yang terbaik tahun ini namun mereka harus melanjutkan kemenangan ini seperti yang kami lakukan. Ini adalah sesuatu yang sangat sulit untuk dicapai,” ucap Guardiola, seperti dilansir Soccerway, Jumat (4/5/2012).

Di sisi lain, kapten Real Madrid Iker Casillas menolak untuk membahas tentang Barcelona. Dia memilih untuk tetap fokus terhadap tim dan apa yang telah dicapai oleh tim.
“Saya tidak akan memberikan komentar tentang apapun selain Madrid karena hari ini adalah hari untuk kami menikmati gelar La Liga,” ujar Casillas.“Hari ini adalah hari untuk Real Madrid dengan para penggemar,” ucapnya.

Gelar La Liga musim ini merupakan gelar ke-32 bagi sejarah Real Madrid dikompetisi sepakbola tertinggi di Spanyol. Gelar ini pun sukses menghentikan dominasi Barcelona yang meraih gelar La Liga di tiga musim sebelumnya.

Diposting oleh tekhnik komputer


Mourinho Cemooh Johan Cruyff

Fitra Iskandar - Okezone
Minggu, 26 Agustus 2012 17:00 wib
Jose Mourinho.(foto:Daylife)
Jose Mourinho.(foto:Daylife)
MADRID – Rivalitas Real Madrid dan Barca selalu terjadi di berbagai sisi. Gambaran itu sekali lagi ditegaskan oleh sang pelatih Jose Mourinho ketika menjawab pertanyaan wartawan mengenai pembinaan pemain muda. Dengan sinis pelatih Real Madrid itu langsung menyindir soal mantan pelatih Barca, Johan Cruyff.

“Apakah saya ingin memiliki pemain homegrown seperti Barcelona?Lebih banyak pemain muda, lebih bagus. Lebih banyak pemain yang dibentuk dari Real Madrid, itu lebih baik,” kata Mourinho, seperti dikutip Tribalfootball, Minggu (26/8/2012).

“Tapi saya suka dengan cara anda bertanya. Di masa lalu seseorang mengatakan kepada saya dia lebih senang memiliki pemain yang dikembangkan sendiri dari pada membeli, dan orang itu adalah seorang juara Eropa, dengan empat pemain muda hebat; Koeman, Romario, Stoickhov dan Laudrup,” sindir Mourinho.

Empat nama tersebut ialah pemain asing Barca, yang sukses membawa Barcelona berjaya di Eropa pada era 90-an. Di masa itu, kompetisi di Spanyol hanya membolehkan tiga pemain asing berada di lapangan, sehingga mereka terpaksa dirotasi.

Kubu Barcelona selama ini dianggap sukses menghasilkan pemain-pemain hebat dengan akademi La Masia-nya. Dalam 10 tahun terakhir, Barca seperti tidak kering dengan talenta muda dan yang paling fenomenal tentu adalah generasi Lionel Messi cs.

Sementara, Madrid kerap dikritik, termasuk oleh Cruyff, tidak mampu membesarkan pemain binaan sendiri karena lebih memilih mendatangkan pemain-pemain bintang dengan bayaran menjulang untuk meraih prestasi.

Diposting oleh tekhnik komputer

Dislokasi Siku, Puyol Terancam Absen di El Clasico

Achmad Firdaus - Okezone
Rabu, 3 Oktober 2012 04:55 wib
Carles Puyol mengerang kesakitan usai salah mendarat yang membuatnya mengalami dislokasi siku tangan kiri (Foto: Reuters)
Carles Puyol mengerang kesakitan usai salah mendarat yang membuatnya mengalami dislokasi siku tangan kiri (Foto: Reuters)
BARCELONA – Carles Puyol mengalami insiden nahas saat tampil membela Barcelona di laga kontra Benfica, dini hari tadi. Bek yang baru kembali bermain ini harus kembali ke ruang perawatan lantaran mengalami cedera.

Puyol yang sebelumnya absen tiga pekan karena cedera lutut, dipercaya pelatih Tito Vilanova tampil sebagai starter kala Barca menyambangi markas Benfica di Estadio Da Luz pada matchday kedua Liga Champions, Grup G, Rabu (3/10/2012) dini hari tadi. Namun, bek 34 tahun tersebut tidak bisa bermain penuh.

Puyol mengalami nasib nahas pada menit ke-75. Berawal dari upayanya merebut bola dalam sebuah duel udara, Puyol gagal mendarat dengan sempurna. Bek veteran Spanyol ini mendarat dengan tangan terlebih dulu, sehingga mengalami cedera. Puyol akhirnya ditarik keluar dan digantikan Alex Song dalam laga yang berakhir dengan kemenangan 2-0 untuk Barca.

Menurut laporan El Pais, Puyol langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat di Lisbon. Hingga kini, bek berambut kriwil tersebut masih menjalani pemeriksaan. Namun, menurut dugaan awal, Puyol mengalami dislokasi pada tulang siku tangan kirinya.

Dengan demikian, Puyol pun terancam absen saat Barca melakoni laga krusial kontra rival abadinya, Real Madrid pada laga El Clasico di Camp Nou, Senin (8/10/2012) dini hari WIB. Dengan kembali absennya Puyol, maka Vilanova harus kembali mempercayakan jantung pertahanan kepada Javier Mascherano dan Alex Song. Hal ini menyusul masih cederanya Gerard Pique.

Diposting oleh tekhnik komputer



Fabregas & Messi Kompak Kirim Dukungan buat Puyol

Achmad Firdaus - Okezone
Rabu, 3 Oktober 2012 07:57 wib
Carles Puyol mengerang kesakitan usai salah mendarat yang membuatnya mengalami dislokasi siku tangan kiri (Foto: Reuters)
Carles Puyol mengerang kesakitan usai salah mendarat yang membuatnya mengalami dislokasi siku tangan kiri (Foto: Reuters)
LISBON - Nasib nahas kembali dialami Carles Puyol. Baru pulih dari cedera, bek veteran Barcelona ini harus kembali masuk ruang perawatan lantaran kembali dibekap cedera.

Puyol diketahui baru melakoni laga comeback saat turun sebagai starter di laga Barca kontra Benfica di Estadio Da Luz, dini hari tadi. Namun, laga comebacknya harus berakhir dengan petaka, lantaran dirinya kembali dibekap cedera. Kali ini bukan cedera lutut yang sebelumnya membuat Puyol absen tiga pekan.

Kali ini, pemain 34 tahun ini mengalami cedera pada bagian tangan. Menurut laporan awal, Puyol mengalami dislokasi pada siku tangan kirinya. Cedera ini dialami Puyol akibat salah mendarat usai berduel udara. Puyol jatuh dengan kondisi tangan kirinya jadi tumpuan tunggal seluruh bobot tubuhnya. Akibat insiden yang terjadi pada menit ke-75 ini, Puyol langsung dilarikan ke rumah sakit dan di posisinya digantikan Alex Song. Imbasnya, Puyol diprediksi akan absen kala Barca melakoni laga El Clasico kontra Real Madrid, akhir pekan nanti.

Nasib nahas yang menimpa Puyol sontak mengundang keprihatinan dari rekan setimnya di Barcelona. Dua bintang Blaugrana, Cesc Fabregas dan Lionel Messi pun langsung memberikan dukungan kepada sang kapten tim.

“Kami semua mendukung kamu @Carles5Puyol, Anda adalah salah satu sosok paling tangguh yang pernah saya temui, Anda akan segera kembali teman,” tulis Fabregas dalam akun twitternya @cesc4official.

“Benar-benar mengecewakan, Puyol kembali cedera, padahal dia baru saja kembali bermain. Saya tidak tahu berapa lama dia akan absen,” timpal Messi usai pertandingan.

Terlepas dari cedera Puyol, Barca sukses meraup hasil sempurna dengan meraih kemenangan 2-0. Kemenangan ini membuat Barca nyaman di puncak klaseemen sementara Grup G dengan koleksi sempurna, 6 poin dari dua laga.

Diposting oleh tekhnik komputer


Madrid Bukan Motivasi Barca

Windi Wicaksono - Okezone
Rabu, 3 Oktober 2012 12:21 wib
Xavi Hernandez (Foto: Reuters)
Xavi Hernandez (Foto: Reuters)
BARCELONA – Menjelang laga El Clasico kontra Real Madrid, playmaker Barcelona, Xavi Hernandez mengaku Los Blancos bukanlah motivasi bagi Blaugrana untuk memenangkan gelar musim ini.

Musim lalu, Madrid menjuarai La Liga dan Barca diyakini punya ambisi kuat untuk kembali merebut gelar tersebut musim ini. Namun, Xavi menegaskan bahwa keinginan tim asuhan Tito Vilanova untuk memenangkan berbagai trofi yang mereka ikuti tak terkait dengan klub ibu kota Spanyol itu.

"Dalam kasus ini, motivasinya bukan Madrid, motivasi kami adalah untuk terus menang, terus membuat sejarah dengan generasi pemain saat ini," ujar Xavi, seperti dilansir Football-Espana, Rabu (3/10/2012).

"Saya ingin memenangkan Liga, memenangkan Liga Champions lagi, Copa del Rey, dan semua trofi yang diperebutkan,” papar pemain internasional Spanyol ini.

Dia juga tak ingin Madrid yang menjadi motivasi bagi para pemain Barca, karena hal yang lebih penting adalah bagaimana punggawa-punggawa Tim Katalan itu untuk mencapai ambisi yang jauh lebih tinggi dan tantangan yang lebih besar.

"Kami berharap dan tidak Madrid yang memotivasi kita, tetapi diri kita sendiri, mengetahui bahwa jika kita melakukan hal yang benar dan secara mental siap, kita bisa mencapai tantangan besar musim ini," tutupnya.
 

Diposting oleh tekhnik komputer


Jelang Barcelona vs Real Madrid

Messi Tak Pikirkan Balas Dendam

Hendra Mujiraharja - Okezone
Kamis, 4 Oktober 2012 06:12 wib
Lionel Messi. (Foto: Reuters)
Lionel Messi. (Foto: Reuters)
BARCELONA – Pekan ini, Barcelona akan menjamu musuh bebuyutan Real Madrid pada pertandingan El Clasico dalam lanjutan La Liga. Namun, Lionel Messi menegaskan pemain Barca tidak akan memikirkan dendam saat menjamu sang rival.

Seperti diketahui, Barca dibuat gigit jari setelah gagal menjadi juara di Piala Super Spanyol awal musim ini. Meski menang 3-2 di Camp Nou, namun Messi dkk gagal menjadi juara setelah kalah 1-2 di Santiago Bernabeu pada leg kedua, April lalu.

Kemenangan itu, membuat Madrid berhasil keluar sebagai juara di Piala Super Spanyol. Menurut Messi, Blaugrana seharusnya hanya berkosentrasi untuk meraih kemenangan dan melupakan hasil pada laga sebelumnya.

“Tim ini tidak memiliki hasrat untuk melakukan pembalasan (lawan Madrid), kami cuma mau menang,” ungkap Messi usai mengalahkan Benfica, sebagaimana diberitakan Goal, Kamis (4/10/2012).

Pada pertandingan melawan Benfica kemarin, Messi memang tidak membuat gol. Namun, bintang asal Argentina itu menjadi kreator untuk gol yang disumbangkan Alexis Sanchez dan Cesc Fabregas.

“Kami tahu Benfica akan menjadi sebuah lawan yang sangat tangguh. Beruntung, kami mampu mencetak gol cepat dan gol berikutnya datang,” sambung pemain 22 tahun tersebut.

“Kami memenangi pertandingan ini dan itu yang terpenting. Sekarang, sebuah pertandingan lain tengah menanti. Kami tahu bagaimana rasanya sebuah pertandingan derby dan mulai melakukan persiapan untuk laga besok,” tandasnya.

Diposting oleh tekhnik komputer


PEMILU AMERIKA

headline

Pidato Bill Clinton Hipnotis Konvensi Demokrat

Konvensi Nasional Partai Demokrat di Charllote sudah berakhir bulan lalu. Tetapi bagi sebagian besar dari rakyat Amerika Serikat (AS), yang menjadi bintang saat itu bukanlah Barack Obama, melainkan mantan Presiden Bill Clinton.

Diposting oleh tekhnik komputer


Liga Champions Grup D

Ditahan Dortmund, Balotelli Selamatkan City

Hendra Mujiraharja - Okezone
Kamis, 4 Oktober 2012 03:39 wib
Joe Hart (hijau) tampil gemilang menjaga gawang City. (Foto: Reuters)
Joe Hart (hijau) tampil gemilang menjaga gawang City. (Foto: Reuters)
MANCHESTER – Manchester City kembali gagal mendapatkan poin penuh di matchday II Liga Champions. Sempat tertinggal dari Borussia Dortmund, juara Premier League itu terhindar dari hasil memalukan setelah mengakhiri pertandingan dengan skor 1-1.

Dengan hasil ini, maka Real Madrid memuncaki klasemen Grup D dengan nilai sempurna enam poin. Disusul Dortmund yang meraih empat poin, The Citizens satu angka dan Ajax Amsterdam dengan tanpa poin.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Etihad Stadium, Kamis (4/10/2012) dini hari WIB, City mengandalkan duet Edin Dzeko dan Sergio Aguero untuk menggempur pertahanan Dortmund. Sedangkan tim tamu, pelatih Jurgen Klopp mengandalkan penyerang Robert Lewandowski, Mario Gotze dan Marco Reus untuk mencetak gol.

Babak Pertama
Peluang pertama didapat City. Tim tuan rumah mencoba untuk mengurung pertahanan Dortmund pada menit kedelapan. Sayang, tendangan Pablo Zabaleta masih jauh dari gawang Weidenfeller.

Tiga menit kemudian, Gotze mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol. Namun, tendangan gelandang muda Jerman itu masih dapat digagalkan oleh kiper Joe Hart, yang dipaksa bekerja keras dalam laga ini.

Menit 35, giliran Sergio Aguero yang berpeluang untuk mencetak gol. Menerima umpan David Silva, penyerang asal Argentina itu melepaskan sebuah tendangan. Namun, bola berhasil ditepis Weidenfeller.

Selanjutnya, Gotze kenbali mengancam gawang City. Sepakan kerasnya tidak mampu dibendung oleh Hart. Beruntung, bola hanya menyapa tiang gawang. Praktis, skor tanpa gol bertahan hingga turun minum.

Babak Kedua
City bermain lebih baik di babak kedua. Skuad Mancini mencoba mengambil inisiatif serangan dengan menekan sejak awal paruh kedua. Sedangkan Dortmund dipaksa bermain sedikit lebih bertahan

Pada menit 50, tim tuan rumah langsung mengancam gawang Dortmund. Berawal dari umpan Yaya Toure, Dzeko mencoba mengontrol bola dan melepaskan sebuah tendangan. Sayang, tendangannya masih bisa ditangkap Weidenfeller.

Keasyikan menyerang justru membuat lini pertahanan City lengah. Keadaan ini mampu dimanfaatkan Dortmund untuk mencetak gol. Berawal dari blunder Rodwell, Reus berhasil merebut bola dan membobol gawang Hart. 1-0 Dortmund memimpin.

Gol ini semakin menambah rasa percaya diri pemain Dortmund. Reus kembali mendapatkan kesempatan emas. Kali ini menerima umpan dari Lewandowski. Namun, lagi-lagi Hart menjadi penyelamat gawang City.

Usaha City untuk menyamakan kedudukan akhirnya membuahkan hasil. Di menit akhir pertandingan, The Citizens mendapatkan tendangan penalti setelah Subotic melakukan handsball. Balotelli berhasil mengeksekusi bola dengan baik sekaligus menyamakan kedudukan jadi 1-1.

Susunan Pemain
City: Hart; Zabaleta, Nastasic, Kompany, Clichy (Balotelli 80) Garcia (Rodwell 34), Y Toure, Silva, Nasri (Kolarov 57); Aguero, Dzeko.

Dortmund: Weidenfeller; Subotic, Hummels (Santana 74), Piszczek, Schmelzer; Bender, Gungoan (Grokreutz 82), Goetze, Reus, Blaszczykowski; Lewandowski.

Diposting oleh tekhnik komputer


Hart Puji Lini Belakang City

Hendra Mujiraharja - Okezone
Kamis, 4 Oktober 2012 05:04 wib
Joe Hart. (Foto: Reuters)
Joe Hart. (Foto: Reuters)
MANCHESTER – Joe Hart membantu Manchester City menahan Borussia Dortmund 1-1. Hart tak lupa mengucapkan terima kasih kepada para pemain belakangnya.

Hart pantas didapuk sebagai man of the match pada laga ini. Kiper andalan Timnas Inggris ini membuat Dortmund frustasi dengan sejumlah penyelamatan gemilang yang dilakukan olehnya.

Akhirnya, gol yang dilesatkan Marco Reus mampu dibalas Mario Balotelli lewat titik putih setelah Neven Subotic dinyatakan melakukan handsball. City mendapatkan poin pertama di Liga Champions musim ini.

“Kami harus senang dengan satu poin ini. Bahkan pertandingan ini bisa berakhir 10-10. Saya rasa kiper mereka juga hebat. Kami membutuhkan poin di pertandingan. Sangat menyenangkan untuk menang, tapi kami berpeluang untuk lolos,” kata Hart.

“Saya rasa Dortmund memiliki kelas yang berbeda. Membutuhkan pertahanan yang tangguh untuk membendung mereka. Umpan yang dilakukan terlalu pendek dan Dortmund mampu mencetak gol, dan Balotelli juga berhasil menyamakan kedudukan,” sambungnya.

Dengan hasil ini, maka City menempati peringkat ketiga klasemen sementara Liga Champions untuk Grup D. Sedangkan Real Madrid berada di puncak klasemen dengan nilai enam, disusul oleh Dortmund empat poin.

Hart berharap Manchester Biru tidak mengulangi kesalahan yang sama seperti musim lalu, tdak mampu lolos dari grup. “Saya berharap ini bukan peluang yang tersia-sia, kami sedang fokus untuk lolos dari penyisihan grup,”

Diposting oleh tekhnik komputer


Mourinho: Gol Ronaldo Selalu Berarti Penting Bagi Tim

Auzan Julikar Sutedjo - Okezone
Kamis, 4 Oktober 2012 05:23 wib
Jose Mourinho puas dengan penampilan kesebelasannya/Reuters
Jose Mourinho puas dengan penampilan kesebelasannya/Reuters
AMSTERDAM – Pelatih Real Madrid Jose Mourinho memuji permainan anak-anak asuhannya saat membantai Ajax Amsterdam 4-1. Menurut Mou, El Real mampu mengontrol penuh jalannya laga.

Data yang dirilis Uefa menyebut Madrid mendapat 54 persen penguasaan bola. Los Merengues juga melakukan 22 tendangan, di mana 11 diantaranya merupakan shoot on goal.

Andai kiper Ajax Kenneth Vermeer tidak tampil gemilang dengan melakukan sembilan penyelamatan, maka Los Blancos dipastikan bakal menang lebih telak lagi.

“Saya sangat menyukai tim ini bermain dalam 75 menit awal. Pada 45 menit pertama dan hingga terjadinya gol Ajax (pada menit ke-56), kami benar-benar mengontrol penuh pertandingan,” kata Mourinho seperti dikutip dari Goal.

“Kali ini Ajax berbeda dibanding biasanya, mereka lebih defensif. Kami sempat kehilangan sedikit kontrol ketika Ajax berhasil mencetak gol, laga jadi berbahaya,” ujar Mourinho.

“Lalu kami mampu mencetak gol ketiga, Ajax paham pertandingan berakhir bagi mereka dan kami pun kembali mengambil alih permainan,” tutur Mourinho.

Khusus Cristiano Ronaldo, The Special One pun tidak ketinggalan memuji hattrick pemain andalannya itu. “Dia tahu golnya berarti amat penting bagi tim,” pungkas pelatih berusia 49 tahun ini.